Create your own at MyNiceProfile.com

Jumat, 09 Maret 2012

JENIS - JENIS PARAGRAF

TUGAS BAHASA INDONESIA
JENIS – JENIS PARAGRAF



NAMA : ARRA MUSYARRAFAH
NIS : 00 48 15
KELAS : XII IPA 1






SMAN I DONRI – DONRI
TAHUN PELAJARAN 2010/2011


Kata pengantar
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah Swt, berkat rahmat dan karunia-Nya, kami dapat menyelesaikan makalah bahasa Indonesia, yatu “jenis-jenis paragraf”, untuk memenuhi salah satu tugas bahasa Indonesia tahun ajaran 2010/2011.
Makalah ini menjelaskan tentang pengertian berbagai jenis paragraph, dan disertai dengan beberapa contoh paragrafnya, beserta isi dalam setiap paragraph yang dapat membantu kita semua dalam mengenal dan mengerti berbagai jenis paragraf.
Tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sudirman SPd.yang berkenan membimbing kita dalam menyeleesaikan makalah ini. Kami berharap agar makalah ini dapat dimanfaatkan dalam proses belajar mengajar.
Kami menyadari bahwa buku ini banyak kekurangan dan masih perlu ditingkatkan mutunya.Oleh karena itu, saran dan kritik sangat kami harapkan.

Dare Ajue, 23 Februari 2010.











Daftar Isi
Kata Pengantar …………………………………………………… 1

Daftar isi …………………………………………………… 2
Jenis-jenis Paragraf
1. Paragraf Deduktif …………………………………………………… 3
2. Paragraf Induktif …………………………………………………… 4
3. Paragraf deskripsi …………………………………………………… 6
4. Paragrafcampuran / gabungan …………………………………………………… 7
5. Paragraf pertentangan …………………………………………………… 8
6. Paragraf Eksposisi …………………………………………………… 9
7. Paragraf narasi …………………………………………………… 11
8. Paragraf persuasi …………………………………………………… 12
9. Paragraf analogi
…………………………………………………… ….14
10. Paragraf argumentasi …………………………………………………… 16
11. Paragraf Generalisasi
…………………………………………………… 18
12. Paragraf Sebab akibat
…………………………………………………………20
13. Paragraph akibat sebab
………………………………………………………....21
14. Paragraf ilustrasi/ contoh
…………………………………………………………22

Jenis –jenis paragraph
1. Paragraf deduktif
 Paragraf deduktif adalah paragraf yang ide pokoknya berada pada awal paragraph.Yang berpola khusus-umum.
Contoh:
Perilaku sehat merupakan pilar yang paling utama.Hal ini karena komponen tersebut ternyata sangat berpengaruh pada kedua pilar lainya.Seperti seseorang dengan perilaku sehat,tentu akan menjaga lingkungan tetap sehat juga.Selain itu,dengan perilaku sehat,seseorang akan memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan yang ada untuk memelihara kesehatan.
(UN 2006/2007).

Objek wisata Pangandaran menyediakan transportasi rekreasi untuk memudahkan wisatawan menikmati keindahan pantai.Wisatawan domestic maupun mancanegara dapat menggunakan transportasi untuk menikmati keindahan alam.Di sepanjang tepi Pantai Pangandaran terlihat berjejer perahu untuk disewakan.Dengan biaya Rp 10.000 saja perorang ,para wisatawan dapat berputar di sekitar pantai dan menikmati keindahan taman laut.Para pedagang ikut meramaikan situasi Pantai Pangandaran.
(UN 2007/2008)

Tertawa dapat menyehatkan jiwa.Dalam penelitisn ilmiah telah di buktikan bahwa tertawa itudapat membebaskan manusia dari berbagai kemelut,misalnya stress dan bentuk-bentuk ketegangan jiwa lain.Dengan tertawa,tentunya tertawa setulusnya,manusia dapat meredakan ketegangan dan dapat mengurangi masalah yang dipikirkan.Beban yang berat masalah yang dialami menjadi berkurang,sehingga seseorang dapat memecahkannya dengan pikiran sehatnya.
(Erlangga XII halaman 95)


Manfaat hutan sangat besar bagi umat manusia.Di dalamnya terkandung yang melimpah dan berpotensi untuk menciptakan kemakmuran.Selain menghasilkan barang-barang material,hutan juga menghasilkan nonmaterial.Sebagai paru-paru dunia,hutan menghasilkan oksigen yang mendukung kelangsungan hidup manusia.Apalagi akhir-akhir ini muncul industry baru yang banyak menghasilkan karbondioksida.Bila jumlah kandungan karbondioksida di udara tinggi,tentu akan mengaggu kelangsungan hidup penghuni dunia.
(Erlangga X11 halaman 103).

Salah satu penyebab kerusakan hutan adalah kurangnya pengetahuan kesadaran tentang fungsi hutan dan manfaatnya.Untuk itu diperlukan penyuluhan yang menyentuh nurani dan pengawasan yang melekat.Selain itu kegiatan berladang berpindah perambahan hutan juga merupakan masalah yang ruwet dan rumit yang memerlukan penanganan yang khusus dan sungguh-sungguh.
(Erlangga XII halaman 104).


2. Paragraf induktif
 Paragraf induktif adalah paragraph yang ide pokoknya terletak di akhir paragraph. Menyatakan dari hal yang khusus ke hal yang umum (luas).
Contoh:
Penggunaan pestisida dan pupuk kimia untuk tanaman dalam jangka waktu lama,tidak lagi menyuburkan tanaman dan memberantas hama.Pestisida justru dapat mencemari lingkungan dan menjadikan tanah lebih keras sehingga perlu pengolahan dengan biaya yang tinggi.Oleh sebab itu,hindarilah penggunaan pestisida secara berlebihan.
(Erlangga X halaman 7).

Sederet property terpajang di panggung. Sepasang kursi demang, tenda , dan gapura dengan tongkat-tongkat ramping, juga lampu –lampu yang tak menyorot secara datar seperti dalam pertunjukkan ketoprak. Dekorasi panggung itu lebih lumrah untuk pentas teater modern dari pada ketoprak.
(Erlangga X halaman 7).

Waktu adalah uang. Ungkapan ini cocok sekali bagi anda yang setiap harinya diburu-buru pekerjaan dan deadline. Apa hubungannya? Hubungannya ialah anda di bayar atau digaji atas waktu yang anda gunakan untuk bekerja di kantor. Anda tenru tak ingin dikatakan karyawan yang makan gaji buta, bukan? Oleh karena itu, setiap detik di kantor merupakan waktu yang sangat berharga dan harus anda manfaatkan.
(Ganeca XI halaman 4).

Mengelola waktu tidak sulit di lakukan, tetapi jika tidak bertekad untuk membangun teknik – teknik pengelolaan waktu pada rutinitas sehari-sehari, Anda hanya akan mencapai sebagian atau bahkan tidak sama sekali gasilnya. Kalau itu terjadi, buatlah komentar seperti ini. “Pelajaran berharga yang dapat dipetik ialah semakin banyak waktu yang Anda gunakan untuk merencanakan waktu dan aktivitas, semakin banyak banyak waktu yang dapat Anda pakai untuk aktivitas tersebut.
(Ganeca XI halaman 4)

Kita jarang sekali merasakan bahwa sesungguhnya waktu adalah sesuatu yang sangat berharga sehingga kita kadang-kadang membiarkannya berhamburan sia-sia. Tanpa merasa berdosa, kita mengisinya dengan bersantai-santai, berbicara sia-sia, berjalan sia-sia, dan memboroskannya dengan sia-sia. Kita sering membiarkannya berlalu begitu saja. Padahal semestinya, kita menyadari bahwa waktu merupakan modal kita untuk dapat berbuat banyak demi masa depan yang lebih cerah.
(Ganeca XI halaman 4).


3. Paragraf Deskripsi
 Pragraf Deskripsi adalah paragraph yang menggambarkan sesuatu dengan jelas dan terperinci.
Contoh:
Malam itu, indah sekali.Di langit,bintang-bintang berkelap-kelip memancarkan cahaya.Hawa dingin menusuk kulit.Sesekali terdengar suara sjangkrik,burung malam,dan kelelawar mengusik sepinya malam.Angin berembus pelan dan tenang.
(Erlangga X halaman 23)

Kamar itu, menurut penglihatan saya,sangatlah besar dan bagus.Sebuah tempat tidur besi besar dengan kasur,bantal,guling,dan kelambu yang serba putih, berenda dan berbunga putih,berada di kamar mepet dinding sebelah utara.Kemudian, satu cermin oval besar tergantung di dinding selatan.Di kamar itu juga ada lemari pakaian amat besar terbuat dari kayu jati.Lemari kokoh itu tepat berada di samping pintu kamar.
(Erlangga X halaman 24).
Siang itu,matahari menyengat kulit.Seorang pria bertopi biru tua menaiki tangga lipat setinggi 2 meter.Dengan guntig tajam,tangannya cekatan memetik dompolan lengkeng yang bergelayut di dipohon setinggi 2-3 meter.Di bawah tangga,pria lain bertopi merah menampung buah dalam keranjang plastic.Selesai di pohon pertama,mereka bergerak ke pohon lain yang juga sarat buah.
(Erlangga X halaman 24).

Tepi danau itu bersih,tampak tak ada sampah yang berhamburan. Tempat sampah disediakan sedemikian rupa sehingga terjangkaupengunjung. Perahu yang disediakan memadai untuk melayani wisatawan domestik. Setiap pengunjung di haruskan mematuhi aturan kawasan wisata. Jika pengunjung melanggaratturan akan di tegur dengan penuh kearifan. Tempat parkir di sediakan cukup luas.
(UAN 2008/2009).

Kelurahan Bibi Ani terletak di sebuah lereng gunung yang sangat subur. Jarak tempat tinggal Bibi Ani dengan puncakgunung hanya sekitar 8 kilometer. Dari puncak gunung itu kita bisa memandang hamparan sawah yang padinya telah menguning untuk siap panen. Sungai di sekitar pegunungan itu menambah keindahan rumah penduduk yang di kelilingi oleh pepohonan yang menghijau membuat suasana menyenangkan.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur,halaman 37).


4. Paragraf Campuran atau gabungan
Pengertian paragraf campuran atau gabungan
 Penalaran induktif dengan cara menarik kesimpulan secara umum berdasarkan sejumlah data. Jumlah data atau peristiwa khusus yang dikemukakan harus cukup dan dapat mewakili
Contoh paragraf campuran atau gabungan

Dalam kehidupan sehari-hari manusia tidak dapat dilepaskan dari komunikasi. Kegiatan apa pun yang dilakukan manusia pasti menggunakan sarana komunikasi, baik sarana komunikasi yang sederhana maupun yang modern. Kebudayaan dan peradaban manusia tidak akan bisa maju seperti sekarang ini tanpa adanya sarana komunikasi.
id.answers.yahoo.com

Sifat kodrati bahasa yang lain yang perlu dicatat di sini ialah bahwasanya tiap bahasa mempunyai sistem. Ungkapan yang khusus pula, masing-masing lepas terpisah dan tidak bergantung dari yang lain. Sistem ungkapan tiap bahasa dan sistem makna tiap bahasa dibatasi oleh kerangka alam pikiran bangsa yang memiliki bahasa itu kerangka pikiran yang saya sebut di atas. Oleh karena itu janganlah kecewa apabila bahasa Indonesia tidak membedakan jamak dan tunggal, tidak mengenal kata dalam sistem kata kerjanya, gugus fonem juga tertentu polanya, dan sebagainya. Bahasa Inggris tidak mengenal “unggah-ungguh”. Bahasa Zulu tidak mempunyai kata yang berarti “lembu”, tetapi ada kata yang berarti “lembu putih”, “lembu merah”, dan sebagainya. Secara teknis para linguis mengatakan bahwa tiap bahasa mempunyai sistem fonologi, sistem gramatikal, serta pola semantik yang khusus.
karangan-dhesy.blogspot.com
Dalam kehidupan sehari-hari manusia tidak dapat dilepaskan dari komunikasi. Kegiatan apa pun yang dilakukan manusia pasti menggunakan sarana komunikasi, baik sarana komunikasi yang sederhana maupun yang modern. Kebudayaan dan peradaban manusia tidak akan bisa maju seperti sekarang ini tanpa adanya sarana komunikasi.
id.answers.yahoo.com

Buku merupakan sarana utama dalam mencari ilmu. Bagaimana orang bisa mengetahui ilmu dari berbagai belahan dunia.Dari buku pula kita bisa menambah pengetahuan maupun pengalaman. Jelaslah bahwa buku sangat berpengaruh dalam kehidupan manusia.
http://www.scribd.com


5. Paragraf Pertentangan
 Pengertian paragraf pertentangan
Paragraf yang isinya merupakan pertentangan tentang dua hal yang baik yang menyangkut kesamaan maupun perbedaannya.
Contoh paragraf pertentangan
Pada tahun 1870-1910 dimasa penjajahan Belanda kini jauh berbeda dari tahun 2009-2013 dimasa pemerintahan orde baru yang dipimpin oleh presiden SBY. Ini menyebabkan dua kehidupan yang berbeda. Di tahun sekarang Indonesia sudah merdeka. Sehingga, pemerintahan hanya meneruskan perjuangan dari para pahlawan dalam mengembangkan ekonomi, kesejahteraan dan kemajuan Negara Indonesia. Akan tetapi, masa sekarang sudah lebih baik. Sedangkan, tahun 1870 yaitu dimana masa penjajahan Belanda yang menguasai daerah kekuasaan Indonesia. Bertolak belakang, dengan tahun sekarang. Jika sekarang mengalami kebebasan tetapi tahun penjajahan harus memperjuangkan, agar terbebas dari para penjajah. Jadi banyak para Pahlawan Indonesia mengalami gugur dalam medan perang pada saat masa penjajahan.
http://community.gunadarma.ac.id/blog

Para pemuda setempat hingga sekarang masih tetap memiliki minat yang tinggi terhadap kesenian tradisional. Namun pada masa mendatang tetap perlu mendapat pembinaan secara maksimal oleh pemuda setempat agar kesenian tradisional ini tidak punah.
books.google.co.id (ujian nasional 2008
Orang yang suka memberi dengan ikhlas hidupnya tak pernah kekurangan, berbeda dengan orang yang kikir, jiwanya tertekan karena harus pelit.
annatya-adjah.livejournal.com

Penjualan mobil pada Juni dan Juli 2009 sudah menyamai rata-rata penjualan bulanan sepanjang 2008. Sedangkan, produk utama ekspor kita-batu bara dan kelapa sawit-merasakan harga yang tidak terlalu buruk sehingga menghasilkan daya beli bagi daerah penghasil komoditas itu untuk produk-produk industry dari Jawa ( Kompas, 2009 : 6 ).
community.gunadarma.ac.id
Indonesia dijadikan model dengan 90 persen penduduk berusia 15-54 tahun melek aksara. Akan tetapi, kalau prestasi ini tampaknya belum ada titik tamu dengan peringkat Indeks Pembangunan Manusia ( HDI ), itu belum merupakan simbiosis mutualistis ( Kompas, 2009 : 6).
community.gunadarma.ac.id

6. Paragraf Eksposis
 Paragraf yang berisi dan memaparkan informasi kepada pembacanya.
Contoh:
Pasca gempa dengan kekuatan 5,9 skala richter,sebagian Yogyakarta dan Jawa Tengah luluh lantak.Keadaan ini mengundang perhatian berbagai pihak. Bantuan pun berdatangan dari dalam dan luar negri. Bantuan berbentuk makanan, obat-obatan, dan pakaian di pusatkan di beberapa tempat. Hal ini dimaksudkan agar pendistribusian bantuan tersebut lebih cepat. Tenaga medis dari daerah-daerah lain pun berdatangan. Mereka memberikan bantuan di beberapa rumah sakit dan tenda-tenda darurat.
(Erlangga x halaman 53).

Sampai hari ke-8, bantuan untuk para korban gempa Yoyakarta belum merata. Hal ini terlihat di beberapa wilayah Bantul dan Jetis. Misalnya, di Desa Piyungan. Sampai saat ini, warga Desa Piyungan hanya makn singkong.Mereka mengambilnya dari beberapa kebun warga. Jika ada warga yang makan nasi, itu adalah sisa-sisa beras yang merreeka kumpulkan di balik rerintuhan bangunan. Kondisi seperti ini menunjukkan bahwa bantuan pemerintah kurang merata.
(Erlangga x halaman 53).

Pemerintah akan memberikan bantuan pembangunan rumah atau bangunan kepada korban gempa. Bantuan pembangunan rumah atau bangunan tersebut disesuaikan dengan tingkat kerusakannyya. Warga yang rumahnya rusak ringan mendapat bantuan bantuan sekitar 10 juta.Warganya yang rumahnya rusak sedang mendapat bantuan sekitar 20 juta. Warga yang rumahnya rusak berat mendapat bantuan sekitar 30 juta.Calon penerima bantuan tersebut ditentukan oleh aparat desa setempat dengan pengawasan dari pihak LSM.
(Erlangga x halaman 53).

Pernahkah anda menghadapi situasi tertentu dengan perasaan takut? Bagaimana cara mengatasinya? Di bawah ini ada lima jurus untuk mengatasi rasa takut tersebut. Pertama persiapkan diri anda sebaik-baiknya bila menghadapi siuasi atau suasana tertentu; kedua, pelajari sebaik-baiknya bila menghadapi situasi tersebut; ketiga,pupuk dan binalah rasa percaya diri; keempat setelah timbul rasa percaya diri,pertebal keyakinan anda; kelima, untuk menambah rasa percaya diri, kita harus menambah kecakapan atau keahlian melalui latihan atau belajar
sungguh – sungguh.
(Erlangga x halaman 53).
Para pedagang daging sapi di pasar-pasar tradisional mengeluhkan dampak pemberitaan mengenai impor daging ilegal. Sebab, hampir seminggu terakhir mereka kehilangan pembeli sampai 70 persen. Sebaliknya, permintaan terhadap daging ayam dan telur kini melejit sehingga harganya meningkat.
(meizis.blogspot.com)




7. Paragrraf narasi
 Narasi adalah cerita.Cerita ini didasarkan atas urutan kejadian atau peristiwa.Narasi dapat bersifat fakta atau fiksi (cerita rekaan).Narasi berisi fakta antara lain biografi dan autobiografi, sedangkan yang berupa fiksi diantaranya novel dan cerpen.
Contoh:
Ketika penjaga menyodorkan buku tamu, hatinya tersentil. Alangkah anehnya, mengunujungi adik sendiri harus mendaftar, padahal seingatnya, dia bukan dokter. Sambil memegang buku itu, di pandangnya penjaga itu dengan hati-hati.Kemudian, pelan dia bertanya,”Semua harus mengisi buku ini? Sekalipun saudaranya atau ayahnya,umpamanya?”
(Erlangga X halaman 75).

Tiba-tiba, muncul keinginan untuk berolok-olok. Sambil menahan ketawa, ditulisnya di situ: Nama :Soeharto (bukan presiden). Keperluan : urusan keluarga.
(Erlangga X halaman 75).

“Cukup?” katanya sambil menujukkan apa yang ditulisnya kepada penjaga.
“lelucon, lelucon,” katanya berulang-ulang sambil menepuk-nepuk punggung penjaga yang terlongok-longok heran. “Dia tahu siapa saya,” ujarnya.
(Erlangga X halaman 75).
Betul juga. Ada gunanya juga menjelaskan identitasnya agar tuan rumah tahu dan memberika sambutan ynag hangat atas kedatangannya. Maka di tulinya di bawah tanda tangannya :WALUYO ANOTOBOTO. Nama keluarganya sengaja di tulis kapital semua, diberi garis tebal di bawahnya. Sekali laggi dia tersenyum. Rasa bangga terukir diwajahnya.
(Erlangga X halaman 75).
Aku terhanyut dalam lamunan. Sepertinya, aku harus duduk sebentar, istirahat. Kasihan kakiku mulai gemetaran. Mungkin ia telah lelah menemaniku berjalan.
(Erlangga X halaman 74).

8. Paragraf Persuasi
 Paragraph persuasi adalah paragraph yang berisi ajakan. Orang atau pembaca yang akan diajak melakukan suatu hal,perlu di yakinkan dengan argument atau alas an yang tepat
Contoh:
Beras organik lebih menguntungkan dari pada beras nonorganic. Mutu beras organik lebih sehat, awet, dan lebih enak.Selain itu, beras organik tidak mencemari lingkungan karena tiidak menggunakan bahan kimia.Keuntungan yang didapat para petani beras organik juga juga lebih tinggi. Petani beras organik mendapatkan keuntungan 34% dari biaya produksi ,sedangka petani beras nonorganic hanya mendapatkan keuntungan 16% dari biaya produksi. Oleh karena itu, mari kita bertani dengan cara organik agar lebih menguntungkan dan dapat meningkatkan traf hidup.
(Erlangga X halaman 130).

Pasien yang berobat dan dirawat inap di Rumah Sakit Dharma Yadyana Denpasar tidak di layani dengan ramah. Dokter yang seharusnya rutin memeriksa kondisi pasien tidak berwajah ramah. Fasilitas dan peralatan yang di miliki tidak lengkapsehingga banyak pasien yang berpindah kerumah sakit lain.Tambahkan fasilitas dan tingkatkan pelayanan Rumah Sakit Dharma Yadnya.
(prediksi ujian nasional 2010/2011).
Agar kita tetap bugar dan fit minumlah susu sedikitnya 3 kali sehari. Karena dengan meminum susu gizi kita dapat terpenuhi karena susu banyak mengandung kalsium dan protein yang bail utuh daya tahan dan kekuatan.
(Tiga Serangkai XII halaman 30).

Salah satu penyakit yang perlu kita waspadai di musim hujan ini adalah infeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Untuk mencegah ISPA, kita perlu mengonsumsi makanan yang bergizi, minum vitamin dan antioksidan. Selain itu, kita perlu istirahat yang cukup, tidak merokok, dan rutin berolah raga. Maka dari itu jagalah kesehatan kini dan nanti.
(Tiga Serangkai XII halaman 33).

Kata orang bijak, dengan seni, hidup ini menjadi bertambah indah. Dengan ilmu pengetahuan dan teknologi, hidup menjadi mudah. Akan tetapi, yang membuat kita terarah adalah agama. Agama adalah kata kunci dalam kehidupan. Masyarakat Tarakan adalah masyarakat heterogen. Di sana ada pemeluk Islam, Kristen, Katolik, Budha, Hindu. Marilah kita berjalan bersama karena islam mengajarkan pentingnya hablum minanas. Dalam konteks kita sebagai mayoritas,marilah umat Islam menjadi suri teladan yang baik bagi umat agama yang lain.
(Tiga Serangkai XII halaman 35).
9. Paragraf Analogi
 Analogi adalah penalaran induktif dengan membandingkan dua hal yang banyak persamaannya. Berdasarkan persamaan kedua hal tersebut, Anda dapat menarik kesimpulan.
Contoh:
Kalau anda gemar tanaman hias, tentu Anda kenal dengan baik cara menanam dan merawat tanaman hias. Pada dasarnya,proses merawat tanaman di taman sama dengan proses merawat anak dalam keluarga. Keduanya sama-sama memerlukan keterampilan dan perhatian khusus. Pada tanaman,di perluka keterampilan mengolah tanah dan member pupuk,serta memberi perhatian khusus yaitu menyirami tepat waktu,agar kelak memberi hasil yang memuaskan. Begitu pula dengan merawat anak. Pada anak, di perlukan kemampuan member makanan bergizi, pembentukan kepribadian, serta perhatian khusus yaitu member kasih saying agar kelak anak tumbuh dengan sehat, cerdas, dan bermoral baik.
(UAN 2008/2009 paket A).

Menulis sebuah novel atau roman perlu merancang alur atau plot sebagai kerangka. Begitu juga membuat sebuah mobil, perlu adanya kerangka agar mobil itu kuat.Alur atau plot kemudian di kembangkan menjadi sebuah cerita yang utuh. Begitu juga kerangka mobil yang sudah ada harus di bangun agar menjadi sebuah mobil. Pembuat novel atau roman biasanya menuliskan namanya di novel atau roman jika sudah selesai. Begitu juga pembuat mobil akan mencantumkan nama atau merek mobiltersebut, seperti ford.
(UAN 2008/2009).

Sifat manusia ibarat padi yang terhampar di sawah yang luas. Ketika manusia itu meraih kepandaian, kebesaran, dan kekayaan, sifatnya akan menjadi rendah hati dan dermawan. Begitu pula dengan padi yang semakin berisi, ia akan semakin merunduk. Apabila padi itu kosong, ia akan berdiri tegak. Demikian pula dengan manusia yang tidak berilmu dan tidak berperasaan, ia akan sombong dan garang. Oleh karena itu, kita sebagai manusia apabila diberi kepandaian dan kelebihan, bersikaplah seperti padi yang selalu merunduk.

Semut merupakan sosok binatang yang memiliki kesetiakawanan. Ia senantiasa bergotong-royong dalam kehidupannya. Dapat di katakana bahwa semut tidak memiliki rasa individualis. Jika ia menemukan makanan yang manis-manis, ia akkan member tahu kepada teman-temannya. Kehidupan tampak rukun dengan sesame. Demikian pula dengan manusia, kehidupan manusia akan senantiasa rukun jika memiliki kesetiakawanan dengan sesamanya seperti halnya semut.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur. Halaman 42).

Pada perhelatan Piala Asia, tim nasional Indonesia menyuguhkan permainan sepak bola yang atraktif. Indonesia berhasil menunjukkan kualitas permainan yang tidak kalah kelas ketimbang tiga tim di jiwa penyisihan awal, yakni, Bahrain, Korsel, dan Arab Saudi. Seperti halnya raihan prestasi timnas, industry asuransi jiwa di Indonesia pun berpontensi untuk menyeruak ke atas. Penetrasi pasar asuransi jiwa saat ini ibaratnta seperti pemain bola yang berada dii arena pertandingan. Meskipun kecil dia puunya potensi untuk bergerak dan menciptakan gol.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur. Halaman 44).

10. Paragraf Argumentasi
 Paragraf argumentasi adalah paragraf yang isinya dimaksudkan untuk mempengaruhi pembaca agar menerima ide atau pernyataan yang di kemukakan, baik yang di dasarkan pada pertimbangan logis maupun emsional.
Contoh:
Penebangan hutan harus segerah di hentikan. Pohon-pohon di hutan itu dapat menyerap sisa-sisa pembakaran dari pabrik-pabrik dan kendaran bermotor. Jika ditebang habis,maka tidak ada mesin yang bisa menyerap sisa-sisa pembakaran. Sisa-sisa pembakarabn itu dapat meningkatkan pemanasan global. Pemanasan global itu akan melelehkan gunung es di kutub. Akibatnya, kota-kota di pantai seperti Jakarta, Surabaya, Singapura, Bangkok,dan lain-lainnya akan terendam air laut. Jika hutan terus di tebang demi kepentingan ekonomi, maka akan terjadi bahaya yang luar biasa hebatnya. Oleh karena itu, hutan harus kita selamatkan sekarang juga.
(LKS Exis X halaman 30).

Para teroris itu meledakkan bom di jalan Legian ,Bali. Beberapa bangunan hancur dan terbakar. Hampir dua ratus orang meninggal dan ratusan lainnya luka-luka. Dunia mengutuk keras terjadinya aksi terorisme tersebut. Dunia pariwisata di Indonesia, khususnya bali, sementara mengalami keruntuhan. Setelah malalui mata rantai persidangan yang panjang dan melelahkan, beberapa di antara teroris yang tertangkap itu di hokum mati.
(LKS Exis X halaman 31).

Persidangan itu hanya berlangsung singkat karena replik pemohon tidak dibacakan. Replik hanya di serahkan oleh kausa hokum pemohon, Iskandar Sonhaji, kepada hakim tunggal, Johanes E.Binti. sementara itu, pemohon tetap berpendapat bahwa tidak cukup alas an bagi kejaksaan Agung untuk mengeluarkan Surat Perintah Penghentian Penyidik (SP3) atas tersangka Marimutu Sinivisan. Sebab, sudah cukup bukti dan alasan untuk membuktikan,baik unsur melawan hokum maupun unsure kerugian Negara, tindak pidana yang didakwakan.
(LKS Exis X halaman 31).

Untuk ukuran Indonesia, NTT memang beriklim ekstrem kering, kecuali di Kabupaten Manggarai (flores) dan Timor Tengah Selatan (TTS. Timor Barat) yang banyak air. Rata-rata hujan hanya turun selama tiga bulan, paling lama lima bulan. Tujuh bulan selebihnya, NTT bermusim kering kerontan. Sebenarnya, iklim yang ekstrem kering ini juga dialami NTB, terutama di Sumbawa. Itulah sebabnyadi pulau ini budidaya padi dilakukan dengan system gogo rancah.
(Erlangga X halaman 187).

Di zaman modern sekarang ini pornografi sangat merajalela yang diakibatkan oleh kemajuan teknologi yang sangat pesat. Sebab dengan teknologi pada saat ini yang berkembang sangat pesat untuk akses dan mendapatkan sesuatu yang berbau pornografi itu sangat mudah bisa lewat media internet atau majalah. Seharusnya pemerintah lebih tanggap dan membuat suatu kebijakan agar generasi bangsa tidak rusak dan memiliki moral yang baik.

11. Paragraf Generalisasi
 Paragraph generalisasi adalah paragraph yang di kembangkan dengan pola umum-khusus. Atau Generalisasi adalah penalaran induktif dengan cara menarik kesimpulan secara umum berdasarkan sejumlah data. Jumlah data atau peristiwa khusus yang dikemukakan harus cukup dan dapat mewakili.
Contoh:
Garis dan letak bodi samping yang menonjolkan air intake memang menjadi cirisebuah mobil supersport. Bagian butiran mobil ini di penuhi lampu LED motif saraf tawon yang jauh dari kesan tradisional. Empat buah knalpot di bagian spoiler menyiratkan kemampuan mesin 12 silinder dengan empat turbo-charger . lantaran lebih dari separuh bodi dominasi mesin 6.000 cc membuat cabin mobil ini hanya menyisakan dua kursi penumpang saja. Aroma balap sangat terasa pada bagian kokpit yang dijejali berbagai petunjuk , mulai mesin sampai perangkat audio.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 20).

Umi pekerja pabrik yang gajinya belum memenuhi standar, tidak dikenakan pajak toni buruh tani yang gajinya pas-pasan juga tidak dikenakan pajak. Salamah pekerja gendong di pasar tidak pula dimintai pajak. Bahka Suti pembantu rumah tangga yang ikut majikannya bertahun-tahun pun tidak di kenakan pajak. Dengan demikian semua buruh yang gajinya pas-pasan tidak dikenai pajak.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 45).

Pantai Baron dan Pantai Parangtritis di Yogyakarta merupakan objekb wisata yang indah.Demikian pula Pantai Pangandaran, Pantai Cerita di Jawa Barat. Di Bali keindahan Pantai Sanur dan Pantai Kuta bahkan menjadi objek wisata impian para turis.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 48).

Di sekolah saya, setelah diumumkan hasil ujian nasional,siswa kelas IPA yang berjumlah satu kelas, lulus semua. Sementara kelas IPS yang berjumlah empat kelas yang tidak lulus sejumlah lima puluh tuga orang. Ketidaklulusan mereka dengan data sebagai berikut.Kelas IPS 1 yang tidak lulus mata uji pelajaran bahasa inggris dua orang. Ekonomi tujuh orang. Kelas IPS 2 yang tidak lulus mata pelajaran bahasa inggris satu orang, Ekonomi lima belas orang. Kelas IPS 4 yang tidak lulus mata uji bahasa inggris satu orang, Ekonomi sebelas orang sedngkan untuk pelajaran gahasa Indonesia lulus semua.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 63).

Alam semesta berjalan dengan teratur seperti jalannya sebuah mesin. Matahari, bumi,bulan dan bintang yang jumlahnya berjuta-juta berjalan seperti teraturnya putaran roda mesin yang rumit. Semua bergerak menurut irama tertentu. Mesin rumit itu ada penciptanya, yaitu manusia yang pandai,teliti, dan senang memecahkan masalah.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 34).

12. Paragraf sebab akibat
 Paragraf sebab akibat yaitu paragraf yang pengembangannya memanfaatkan makna hubungan sebab akibat antar kalimat. Ciri khas paragraf jenis ini ialah terbinanya hubungan sebab akibat antara kalimat yang satu dengan kalimat yang lain. Jadi hubungan sebab akibat ini merupakan satu rangkaian yang berkesinambungan.
Contoh:
Kemarau tahun ini cukup panjang dari sebelumnya pohon-pohon di hutan sebagai penyerap air banyak yang di tebang. Di samping itu, irigasi di desa ini tidak lancar, di tambah lagi dengan harga pupuk yang semakin mahal dan kurangnya pengetahuan para petani dalam menggarap lahannya. Oleh karena itu,tidak mengherankan jika panen di desa ini selalu gagal.
(LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur, halaman 34).

Dalam bergaul anak dapat berprilaku aktif. Sebaliknya, ada pula anak yang masih malu-malu dan selalu dan mengandalkan temannya. Namun, tidak dapat di pungkiri jika ada anak yang selalu mambuat ulah. Hal ini disebabkan oleh interaksi sosial yang dilakukan anak ketika memasuki usia sekolah.

Hari ini ia terpaksa tidak masuk sekolah. Sudah beberapa hari ibunya sakit. Ayahnya yang dinanti-nantikan kedatangannya dari Jakarta belum tiba juga. Adik-adiknya masih kecil dan tidak ada yang menjaga.
my.opera.com

Banyak para ninja yang mencari cara cheat ninja saga terbaru critical dodge untuk menjadi hebat dalam sekejap di permainan ini. Ninja Saga adalah sebuah permainan game berbasis flash dimana anda dapat membuat ninja anda sendiri dan bertempur dengan musuh. Disini saya akan menjelaskan cara menggunakan cheat ninja saga terbaru critical dodge.
http://www.belawan.com
Pariwisata itu ada karena adanya wisatawan. Wisatawan itu ialah orang-orang yang diburu oleh keinginan untuk melihat atau menikmati peristiwa keanehan, keagungan serta keindahan sebanyak mungkin dengan biaya yang serendah mungkin dan dalam waktu yang sesingkat mungkin. Maka pengusaha yang dibingkai atau dikondisikan dengan psikologi yang seperti itu menciptakan prasarana dan sarana untuk memuaskan tuntutan atau kehendak tersebut. Hotel-hotel, perusahaan, penerbangan, perusahaan taksi, restoran, dan night clubs dipackage, digiring oleh pengusaha untuk menyongsong sikap yang demikian.
pbsindonesia.fkip-uninus


13. Paragraf Akibat Sebab
 Pengertian paragraf akibat sebab
paragraf yang dimulai dengan fakta khusus yang menjadi akibat, kemudian fakta itu dianalisis untuk diambil kesimpulan.

Contoh paragraf akibat sebab
Hasil panen para petani di Desa Cikaret hampir setiap musim tidak memuaskan. Banyak tanaman yang mati sebelum berbuah karena diserang hama. Banyak pula tanaman yang tidak berhasil tumbuh dengan baik. Bukan itu saja, pengairan pun tidak berjalan dengan lancar dan penataan letak tanaman tidak sesuai dengan aturannya. Semua itu merupakan akibat dari kurangnya pengetahuan para petani dalam pengolahan pertanian.
http://asalkamutahuaja.blogspot.com



Di Negara kita tingkat kecelakaan semakin meningkat karena pemakai jalan berkesan bertingkah seenaknya. Di jalan raya, seolah-olah kendaraan besar menjadi raja,
jalan raya di jadikan sebagai tempat hiburan bagi anakk remaja, hampir setiap saat terlihat balapan liar.
http://asalkamutahuaja.blogspot.com

Dalam bergaul anak dapat berprilaku aktif. Sebaliknya, ada pula anak yang masih malu-malu dan selalu dan mengandalkan temannya. Namun, tidak dapat di pungkiri jika ada anak yang selalu mambuat ulah. Hal ini disebabkan oleh interaksi sosial yang dilakukan anak ketika memasuki usia sekolah.


Hari ini ia terpaksa tidak masuk sekolah. Sudah beberapa hari ibunya sakit. Ayahnya yang dinanti-nantikan kedatangannya dari Jakarta belum tiba juga. Adik-adiknya masih kecil dan tidak ada yang menjaga.
my.opera.com

Banyak para ninja yang mencari cara cheat ninja saga terbaru critical dodge untuk menjadi hebat dalam sekejap di permainan ini. Ninja Saga adalah sebuah permainan game berbasis flash dimana anda dapat membuat ninja anda sendiri dan bertempur dengan musuh. Disini saya akan menjelaskan cara menggunakan cheat ninja saga terbaru critical dodge.
http://www.belawan.com

Paragraf Contoh atau Paragraf Ilustrasi
 Pengertian paragraf Contoh atau Paragraf Ilustrasi
Paragraf jenis ini dikembangkan dengan menggunakan contoh atau ilustrasi.
Contoh paragraf Contoh atau Paragraf Ilustrasi
Di singapadu sekarang kita bisa menyaksikan kecak yang dipertunjukan dalam waktu kurang dari satu jam, bahkan bila diperlukan konsumen, pertunjukan bisa lebih singkat lagi. Demikian pula tarian-tarian lainnya dapat kita saksikan dalam bentuk yang condensed. Di pantai-pantai yang terbaik di bagian selatan Bali, terutama di kawasan Sanur, orang banyak yang terkejut dan sedih melihat semakin ciutnya daerah bebas mereka untuk melakukan upacara yang mereka perlukan tanpa harus minta izin terlebih dahulu. Lebih menyedihkan lagi bagi mereka apabila pada suatu saat terpancang papan pengumuman “DILARANG MASUK”. Salam dalam bahasa Inggris “hallo” di Bali sekarang ternyata berkembang menjadi bermacam-macam arti; paling sedikit ada dua arti. Arti yang pertama, salam ramah tamah bisa yang ditujukan pada orang asing, dan yang kedua, “Tuan belilah barang dagangan saya.” Contoh-contoh di atas merupakan gambaran bahwa betapa bergesernya nilai-nilai sosial dan agama di kawasan Bali.
pbsindonesia.fkip-uninus

Selain tipe introvert, sifat manusia adalah ekstrover. Tipe ekstrover adalah orang – orang yang perhatiannya lebih diarahkan keluar dirinya, kepada orang lain, dan kepada masyarakat. Orang yang tergolong tipe ekstrover memiliki sifat – sifat tertentu, contohnya berhati terbuka, lancar dalam pergaulan, ramah tamah, penggembira, mudah mempengaruhi, dan mudah dipengaruhi oleh orang lain
(Purwanto, 1984:147).

Satu-satunya bidang pembangunan yang tidak memahami imbas krisis ekonomi sector-sektor dibidang pertanian. Misalnya, perikanan masih meningkat cukup mengesankan, yaitu 6,65 persen; demikian pula perkebunan, yang meningkat 6,46 persen. Walaupun terkena kebakaran sepanjang tahun, sector kehutanan masihtumbuh 2,95 persen. Secara umum, kontribusi dari sektor-sektor pertanian terhadap produk domestik broto (PDB) meningkat dari 18,07 persen menjadi 18,04 persen. Padahal selama 30 tahun terakhir, pangsa sector pertanian merosot dari tahun ke tahun.
asasuke.blogspot.coikm

Dalam tubuh manusia terdapat aktivitas seperti pada mesin mobil. Tubuh manusia dapat mengubah energi kimiawi yang terkandung dalam bahan–bahan bakarnya-yakni makanan yang ditelan– menjadi energi panas dan energi mekanis. Nasi yang Anda makan akan dibakar dalam tubuh sebagaimana bensin dibakar dalam silinder mesin mobil. Sebagian dari energi kimiawi yang disediakan oleh nasi itu diubah menjadi energi panas yang membuat tubuh tetap hangat. Sebagian lagi berubah menjadi energi mekanis yang memungkinkan otot-otot dapat memompa darah dalam tubuh atau menggerakkan dada pada waktu bernapas.
anu.webatu.com

Sejak jatuhnya orde baru, beberapa kajian tentang masalah agraria dan sengketa tanah juga telah diterbitkan. Misalnya, buku yang ditulis oleh Bachriadi dan Lucas (2000) membahas secara rinci terjadinya sengketa tanah diTapos dan Cimacan selama orde baru, Munarwan (2001) Nuh dan Collius (2001) dan Collius (2001) membahas beberapa kasus sengketa tanak di Sumatera Selatan.
books.google.co.id (karya tulis ilmiah)



Daftar pustaka
 UNHAS 2006-2009
 Buku bahasa Indonesia penerbit Erlangga
 Buku bahasa Indonesia penerbit Ganeca
 (LKS Penerbit Hayati Tumbuh Subur,halaman 37).
 id.answers.yahoo.com
 karangan-dhesy.blogspot.com
 http://community.gunadarma.ac.id/blog
 pbsindonesia.fkip-uninus
 books.google.co.id (karya tulis ilmiah)
 anu.webatu.com
 ikasasuke.blogspot.com
 pbsindonesia.fkip-uninus
 my.opera.com
 (LKS Exis X
 annatya-adjah.livejournal.com

2 komentar: